Saat melihat pasangan yang saling bergandengan tangan, saya kemudian mengandeng tangan saya sendiri kemudian berdoa..” semoga orang yang akan mengenggam tangan saya nantinya, tidak akan pernah melepaskannya..semoga dia adalah orang terbaik yang akan membuat saya menjadi yang terbaik untuknya juga..amin ya Robal Alamin”. Liat drama korea yang berderet di TV membuat saya sadar bahwa cinta yang ada di TV adalah khayalan, ya mungkin karena saya belum pernah merasakan yang seperti itu, cinta yang manis.. dalam kenyataan cinta penuh dengan syarat, penuh dengan harga, penuh dengan kesepakatan. Saya tidak pernah berfikir akan memahaminya, tidak ada cinta yang apa adanya, yang ada adalah cinta dengan penuh tuntutan dan parahnya semua itu adalah benar. Apa yang kamu punya itulah yang bakal kamu dapetin. Saya bersyukur pernah mengalaminya, membuat saya semakin tidak bersikap “matre”. Smakin menghargai karakter seseorang dan ketulusan dan kepedulian. Ya itu mungkin akan sangat susah didapatin